Masih ingat dengan postingan masalah makan menu bebek beberapa waktu yang lalu? Hehe.. kali ini sedikit review aja sob. Yup, postingan yang lalu kita sharing masalah “Benarkah kolesterol itu jahat?” Tenang saja bagi sobat blogger yang belum sempat membacanya silahkan klik di sini.
Meskipun kita tahu sebenarnya tidak semua kolesterol itu jahat, namun sebisa mungkin kadar kolesterol dalam tubuh memang tidak boleh berlebih, khususnya kadar LDL. LDL merupakan singkatan dari Low Density Lipoprotein dimana ia mampu mengendap dalam pembuluh darah dan menyebabkan berbagai gangguan dalam tubuh akibat saluran peredaran daran kita menjadi tidak lancar.
Dengan mengkonsumsi makanan atau nutrisi yang tepat tentunya juga diimbangi dengan olahraga yang teratur akan dapat mengurangi berbagai dampak atau gangguan akibat adanya kolesterol jahat (LDL). Eits.. jangan salah sob, setiap orang mempunyai kolesterol dalam tubuhnya, meski orang yang benar-banar sehat sekalipun. Namun bagi sobat blogger yang sudah mempunyai kadar kolesterol jahat yang terlampau tinggi beberapa bahan makanan di bawah ini mungkin bisa jadi alternatif cara untuk menurunkannya, antara lain :
1.Kacang Walnut
Kacang walnut mengandung banyak asam lemak tak jenuh ganda yang dapat membuat pembuluh darah tetap sehat. Hal ini sudah banyak dibuktikan dari berbagai riset yang ada dan di publikasikan ke media bahwa kacang walnut secara signifikan baik sekali dalam menurunkan kadar kolesterol dalam darah.
2.Bubur gandum(oatmeal)
Berbeda dengan kacang walnut yang kaya akan asam lemak tak jenuh ganda, gandum kaya kaan serat larut atau yang lebih dikenak dengan solube fiber. Zat / serat inilah yang nantinya ampuh sekali dalam menurunkan kadar kolesterol (LDL) dalam darah. Serat larut tersebut akan mampu untuk menyerap kadar LDL dalam darah sehingga dengan menkonsumsinya kesehatan sobat blogger akan terasa manfaatnya. Seperti kita tahu bahwa serat juga sangat baik untuk pencernaan manusia.
3.Ikan
Beberapa orang mungkin akan menyukai bahan makanan yang satu ini. Disamping nilai gizinya yang kaya akan protein hewani namun ikan juga kaya akan asam lemak omega-3. Asam lemak inilah yang menurut beberapa ahli juga dapat menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Namun perlu diingat juga bagaimana cara mengolahnya sob. Karena para ahli lebih menganjurkan untuk dipanggang atau dibakar dalam oven. Hebatnya lagi ikan juga sangat baik untuk kesehatan jantung. Karena dengan adanya asam lemak omega-3 hal tersebut secara signifikan menurunkan resiko kematian mendadak pada penderita penyakit jantung.
4.Olive Oil (Minyak Zaitun)
Mungkin terbayang dalam benak sobat kalau berbicara mengenai minyak yang satu ini maka yang terlintas dalm benak ialah aneka olahan salad hehe.. Yup, memang minyak ini sering sekali menjadi bahan utama dalam membuat salad sayuran yang bergizi tinggi. Minyak zaitun mengandung campuran antioksidan potensial yang baik bagi kesehatan tubuh. Antioksidan inlah yang mampu menekan kadar kolesterol jahat tanpa mengganggu kadar kolesterol baik (HDL).
Cukup sekian dulu sob informasinya dan semoga bermanfaat.
5 comments:
informasi yang berguna sob...
yg paling sring di komsumsi cmn ikan aja sob. :D
yg lain jrg bhkan gk pernh.
kalau sy sering mengkonsumsi ikan asin...itu gimana sob..
@assyafieq ikan asin mineralnya juga ada bro, tapi klu untuk bahasan di atas kayaknya ya ndak sesuai wkwkwk, thx dah mampir
wah,,musti hati2 dalam milih makanan ya gan..
Terimakasih ya, atas info & ilmuya… bagus tulisannya
Post a Comment
Blog ini dofollow blog, jadi tinggalkan komen nanti akan saya komen balik ke blog sobat blogger. Berkomentarlah yang baik, NO SPAM PLEASE !!!!!