Plastik dan Kesehatan [Part 2-End]

Setelah beberapa waktu yang lalu kita sudah pernah sedikit mengulas bahan-bahan plastik yang aman berikut dampaknya bagi kesehatan, tentunya sobat blogger sekarang sudah dapat memilah-milah kira-kira bahan mana yang aman untuk tubuh kita. Ingat !!! yang aman untuk dipakai secara berkelanjutan adalah yang berkode 2, 4, 5, dan 7. Klik di sini sob kalau ingin baca postingannya jika emang kemarin belum sempat membacanya. 
 
Nah setelah mengetahui itu pada kesempatan yang baik kali ini, Kedai Info akan kembali sedikit berbagi untuk sobat blogger semua mengenai tips dan trik bagaimana cara merawat wadah/tempat makanan dari plastik yang benar agar selain wadah/tempat makanan tersebut awet tapi juga terjamin kebersihannya sehingga ramah untuk kesehatan kita.
Sabun-sabun cuci perabotan makanan utamanya dari bahan plastik dengan berbagai merk yang ramah kesehatan maupun lingkungan sekarang sudah banyak beredar di toko-toko dekat rumah, jadi ane kira ini bukan hal yang sulit untuk didapatkan sobat blogger semua. 
Pakailah air panas/hangat baik untuk merendam sebelum akan dicuci maupun saat mencucinya. Melalui air hangat selain mempercepat proses pembersihan juga untuk mematikan bakteri-bakteri yang berbahaya bagi tubuh.
Usahakan untuk merendam dulu dengan air panas/hangat + 30 menit sebelum mencucinya dengan sabun.
Jemur wadah plastik di bawah terik matahari langsung atau masukkan dalam freezer lemari es apabila wadah plastik tersebut masih meninggalkan bau tak sedap sisa makanan.

Pustaka : net

4 comments:

chelonia said...

Koq kepikiran orang menciptakan plastik hanya sekedar digunakan sebagai wadah atau tempat menyimpanan sesuatu baik itu makanan atau minuman atau apa aja, padahal jika sampah yang terbuat dari plastik perlu ratusan tahun untuk hancur dengan sendirinya..

di negara-negara maju, mereka telah mengurangi pemakaian plastik. di Indonesia kapan ya?

Wahyu said...

indonesia bisa!!! hehe.. masih demam Sea Games. mungkin semuanya tentang kesadaran menjaga lingkungan sekitar yang belum banyak kita temui.

alternatif mungkin kita bisa beralih menggunakan paperbag yang lebih ramah lingkungan sebagai pembungkus saat berbelanja.

Iskaruji dot com said...

+1
ehm..ternyata kode pada perangkat penyimpan makanan itu ada kodenya yang menunjukkan tingkat keamanan pemakaiannya...balik dulu ke artikel sebelumnya...nice share and happy blogging

Unknown said...

Menarik juga bermanfaat untuk diketahui.Sungguh Gan saya jadi melihat-lihat wadah plastik yang ada di rumah untuk mencari kodenya,hehe.Makasih banyak infonya,happy blogging ajah.

Post a Comment

Blog ini dofollow blog, jadi tinggalkan komen nanti akan saya komen balik ke blog sobat blogger. Berkomentarlah yang baik, NO SPAM PLEASE !!!!!

 
Copyright © 2011. Kedai Info . All Rights Reserved
Home | Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Site map